BARRUPOS.COM, BARRU – Rumah Lamatta (71) akhirnya dibedah. Setelah viral kondisi rumah yang sudah tidak layak huni, banyak uluran tangan yang berdatangan. Salah satu dari tim Relawan Ayo Berbagi makassar berkolaborasi komunitas sayap hati.
Tepatnya, pada Rabu 01/05/2024 dilakukan pembongkaran rumah yang kemudian akan dibangun menjadi rumah layak huni oleh warga setempat.
Setelah video Lamatta viral di media sosial, tim relawan Ayo Berbagi Makassar tergerak untuk membantu Lamatta.
“Kami mendapat info mengenai bapak lamatta dari media sosial, kemudian kami membuka open donasi serta kolaborasi dari teman-teman sayap hati” ujar Fajrin Relawan Ayo Berbagi Makassar.
Fajrin juga menambahkan, setelah dilakukan pembongkaran akan langsung dilakukan pembangunan rumah.
Disisi lain Bakhtiar selaku Kodim 1405 Pare-pare mengatakan bahwa ini kedua kalinya mereka kolaborasi dengan Ayo Berbagi Makassar.
“Kami sudah dua kali bekerjasama dengan Ayo Berbagi Makassar, pertama itu waktu kebakaran rumah tukang becak di Barru kota. Kami juga mengucapkan terimakasih terhadap kepedulian tim relawan Ayo Makassar Berbagi”, Ujar Bakhtiar selaku Kodim 1405/Pare-pare.
Jamaluddin selaku PLT Kepala Desa Libureng, mengucapkan terimakasih terhadap tim Ayo Berbagi Makassar, atas kepedulian terhadap masyarakat desa Libureng dan berharap ini menjadi inspirasi bagi kami pemerintah kedepannya, agar kami bisa melakukan hal-hal seperti ini.
Pembokaran rumah Lamatta juga turut dihadiri oleh, Camat Tanete Riaja, PLT Kepala Desa Libureng, Babinsa dan Jajaran TNI serta warga Dusun Pacciro. Sebanyak tujuh anggota Babinsa dan Jajaran TNI yang turut ikut dalam pembongkaran rumah Lamatta.
(Amalia)