Barrupos shared

Barrupos.com-Dalam rangka memperingati Hari kemerdekaan yang ke 78 ,maka dilaksanakan berbagai lomba di lapangan sekolah SMAN 2 Barru pada hari jumat 18 Agustus 2023.

Lomba tujuh belasan yang digelar di sekolah merupakan wujud dari rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat kemerdekaan yang kita raih 78 tahun lalu ungkap Syafaruddin S.pd sebagai wakil kepala sekolah bidang kesiswaan ,Dia juga menambahkan bahwa selain untuk memeriahkan peringatan hari kemerdekaan lomba ini ditujukan pada siswa dan siswi di SMAN 2 Barru guna meningkatkan kerja sama dan kekompakan diantara mereka bahkan guru pun ikut serta dalam beberapa item lomba,diantaranya lomba Lari karung dan lainnya.

Segala tekad dan usaha yang dilakukan dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI di sekolah tidak lain selalu mengajak siswa dan siswi agar mampu meningkatkan rasa nasionalisme dan rasa cinta tanah air terhadap negeri kita indonesia.

Dalam pertemuan kru journalis school dengan ketua osis, St Zahra Salsabilla menyatakan sebagai penanggung jawab acara Hut kemerdekaan ke 78 di SMAN 2 Barru,sangat sangat bersyukur karena terlaksana dengan meriah,sepanjang hari terlihat keseruan dalam acara ini juga menumbuhkan rasa kekeluargaan yang luar biasa antara siwa siswi dan guru. Saya pribadi mengucapkan terima kasih kepada teman teman penyelenggara untuk acara yang sungguh membuat kesan yang luar biasa,semoga tahun depan pengurus bisa memeriahkan HUT RI dengan banyak keberagaman lomba dan tentunya lebih menarik dari tahun sekarang.
journalis school club (jsc).

Pewarta : Andi Naqilah Az-zahra

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Silahkan chat disini
Ada yang bisa kami bantu ?